Bangli - Dalam rangka memastikan kesiapan pelaksanaan Operasi Patuh Agung 2022, Polres Bangli menggelar Latpra Ops Patuh Agung 2022 yang dilaksanakan kegiatan di Ruang Rapat Polres Bangli, Sabtu (11/06/2022)
Kegiatan Latpra Ops Patuh Agung 2022 Polres Bangli dipimpin oleh Kapolres Bangli AKBP I Dewa Agung Roy Marantika,SH.,S.I.K meyampaikan dalam melaksanakan tugas agar melakukan penindakan terhadap pelanggaran yang akan menyebabkan Laka Lantas dan tidak ada yang melakukan tindakan pungli dalam melakukan penilangan terhadap pelanggar, yang mana dalam pelaksanaan Ops Patuh Agung 2022. Personil harus melaksanakan dengan humanis
Dalam arahannya, AKBP I Dewa Agung Roy Marantika,SH.,S.I.K mengatakan tujuan digelarnya kegiatan ini untuk menyamakan pola pikir dan pola tindak personel yang akan melaksanakan operasi.
"Tujuannya untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan personel serta evaluasi sarana dan prasarana yang akan digunakan dalam operasi," ujar AKBP Agung Roy
Lebih lanjut ia mengatakan latihan operasi ini dilakukan sebagai syarat yang wajib dilakukan untuk menyiapkan personel maupun Sarpras agar siap dan paham dalam pelaksanaan tugasnya.
Bahkan, para instruktur yang dihadirkan dalam pelatihan, menyampaikan materi yang relevan agar mempermudah anggota dalam pelaksanaan tugas operasi.
Sehingga meminimalisir kendala dan hambatan di lapangan dalam pelaksanaan operasi yang dimulai dalam waktu dekat ini.
"Kita ketahui bahwa sarana dari Ops Patuh Agung 2022, perlu metode preventif, preemtif, humanis dan edukatif.
Baik terkait penerapan prokes pengguna jalan dan menurunkan pelanggaran maupun lakalantas," tambahnya.
"Kegiatan ini juga untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalulintas dan penerapan prokes dan terciptanya Kamseltibcar Lantas," terang Agung Roy.
Sementara itu, Kapolres Bangli mengingatkan agar para personel yang bertugas nantinya diharapkan bisa melaksanakan dengan sebaik-baiknya.
"Harapan kita, apa yang menjadi sasaran bisa tercapai tidak ada halangan dan hambatan.
Siapkan diri, lindungi diri dan tetap disiplin menerapkan prokes.
Mudah-mudahan semua dapat berjalan dengan sukses," pungkasnya.
"Yang kita harapkan dalam pelaksanaan Operasi Patuh Agung 2022 ini adalah menekan angka pelanggaran di jalan raya sehingga berdampak dengan penurunan angka kecelakaan baik kendaraan Roda 2 maupun Roda 4." Ujarnya
Operasi Patuh Agung 2022 yang akan dilaksanakan dari tanggal 13 - 26 Juni 2022 ini akan menitik beratkan pada pelanggaran yang berpotensi terjadinya kecelakaan yang tercantum dalam 7 prioritas pencegahaan dan penindakan dalam Operasi Patuh Agung 2022 salah satunya dilarang menggunakan Handphone saat berkendara dan berkendara dengan tidak menggunakan Helm SNI (Standar Nasional Indonesia).
66ttg875
0 Komentar