Polsek Denut Laksanakan Seleksi Lomba Utsawa Dharmagita Kapolresta Cup 2022



Denpasar, Polsek Denpasar Utara mengelar seleksi peserta Utsawa Dharmagita dalam rangka Kapolresta Denpasar cup 2022 menyambut hari Bhayangkara Ke-76 beberapa waktu lalu (11/6/22) bertempat di halaman Mapolsek Denut.


Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Iptu I Putu Carlos Dolesgit, S.H, M.H. Sek camat Denpasar Utara I Wayan Arianta, Perbekel Se-kecamatan Denut dan personel Polsek.


Selain dalam menyambut Hari Bhayangkara ke 76 kegiatan ini juga untuk menumbuhkan motivasi dan menjaring bakat dari anak-anak sehingga mereka tidak melupakan budaya dan adat Bali yang ada dari dulu. 


Kapolsek Denpasar utara mengungkapkan rasa syukur dan ucapan terimakasih kepada hadiri yang sudah mendukung kegiatan seleksi Utsawa Dharmagita sekecamatan Denut dengan peserta adik-adik berusia dari 6 sampai 12 tahun dimana setelah diperoleh yang terbaik selanjutnya akan mengikuti lomba final pada tanggal 27 Juni 2022 di Polresta Denpasar.


Lomba ini untuk pertama kalinya digelar Polresta atas Ide dari Kapolresta Denpasar AKBP Bambang Yugo Pamungkas, S.H., S.I.K., M.Si. yang sangat cinta dengan kebudayaan Bali yang sudah mendunia.


“Lomba ini untuk menjaring dan melihat minat bakat dari anak-anak kita sehingga mereka tidak melupakan budaya dan cultur Bali yang ada dari dulu sehingga bisa terus diwariskan kepada anak cucu kita selanjutnya,” Ucap Kapolsek Denut.


Dalam seleksi ini ada delapan pasangan peserta yang mewakili dari Desa/kelurahan yang ada di Denpasar utara dan diperoleh yang terbaik atas nama  I Gede Kurnia Hartawan (Pengwacen) dan I Gusti Ayu Wulan Permata Dewi (Pengartos) yang selanjutnya akan berlomba tingkat Polresta.


Ttg666.

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Polsek Denut Laksanakan Seleksi Lomba Utsawa Dharmagita Kapolresta Cup 2022

Posting Komentar

0 Komentar